Tips Mobil

Lima Komponen Mesin Mobil dan Jenis Perbaikannya yang Mahal

Sebuah mobil tersusun dari beragam macam komponen. Agar dapat bekerja dengan baik, Anda haruslah melakukan perawatan secara rutin dan telaten. Jangan pernah Anda menyepelekannya, sebab kalau komponen mobil rusak maka Anda juga harus merogoh dompet ekstra, terlebih lagi perbaikan mobil biasanya membutuhkan biaya yang cukup besar.

Sahabat Genjos holiday, mari kita bahas bagian mobil mana saja yang biaya perbaikannya bisa menguras kantong Anda:

Daftar Isi :

1. Bagian Internal Mesin Mobil

Umur mobil yang sudah tua, perawatan mesin yang kurang diperhatikan, hingga faktor-faktor pemakaian yang tidak semestinya adalah sebagian hal yang bisa membuat kondisi internal mobil menjadi rusak.

Terkadang kerusakan internal mesin juga terjadi pada beberapa komponen sekaligus, hal ini disebabkan karena komponen ini bekerja secara bersamaan. Akibatnya, untuk membuat kondisi kembali prima biaya yang perlu Anda keluakan menjadi sangat membengkak.

Perbaikan internal mesin biasanya terkenal dengan sebutan overhaul (turun mesin).

2. Bagian Transmisi

Transmisi merupakan bagian komponen mobil yang cukup vital. Jika terjadi kerusakan, Anda dituntut untuk merogoh kocek mulai dari 1,5 juta-an hingga 8 juta-an, bahkan bisa saja lebih bila mobil Anda memakai sistem transmisi automatic.

Salah satu cara yang paling efektif demi merawat kondisi transmisi mobil Anda ialah dengan melakukan penggantian oli transmisi pada mobil Anda dengan rutin. Saat Anda akan melakukan penggantian oli transmisi yang kedua, jangan lupa untuk melakukan flushing atau pengurasan oli transmisi supaya seluruh oli lama dapat tergantikan.

3. Kerusakan Head Gasket

Paking atau lebih sering disebut dengan sebutan head gasket memiliki fungsi untuk merekatkan silinder mesin mobil. Selain intu komponen ini juga mempunyai tugas untuk mencegah terjadinya kebocoran pada oli atau pada pendingin. Efek dari kerusakan yang akan timbul bila hal itu terjadi antara lain adalah bocornya radiator hingga membuat mesin menjadi mudah panas.

Biaya yang harus Anda siapkan untuk membetulkan head gasket sebetulnya tidak terlalu mahal, hanya ratusan ribu saja. Akan tetapi, biaya perbaikan komponen lainnya yang terkena imbasnya sangat mengejutkan, sebab dapat mencapai angka belasan juta rupiah.

Layanan Transportasi Pariwisata Jogja

Berikut beberapa pilihan layanan transportasi untuk kebutuhan wisatawan di Jogja yang kami sediakan..

Baca Juga :  Istilah Jual-Beli Mobil yang Perlu Dipahami Sebelum ke Dealer atau Pameran

Sewa Bus Jogja

  • Medium Bus
  • Big Bus
  • Bus SHD
  • Elf Short
  • Elf Long
  • Hiace Commuter
  • Hiace Premio

sewa mobil jogja

Sewa Mobil Jogja

  • Avanza
  • Innova
  • Innova Reborn
  • Alphard
  • Vellfire
  • Fortuner
  • Dll

4. Kerusakan Injektor Diesel

Khusus bagi Anda yang mempunyai mobil type diesel, waspadailah kerusakan pada komponen injektornya. Kerusakan pada komponen mobil yang satu ini memang jarang terjadinya, namun jika kerusakan menimpa dan harus mengganti, biayanya dapat mencapai Rp10 juta!

Sering kali kerusakan pada injektor mesin diesel disebabkan karena kotoran yang menyumbat. Penyumbatan itu bisa terjadi akibat beberapa faktor, salah satu faktornya adalah penggunaan kualitas bahan bakar yang mempunyai kandungan sulfur yang tinggi.

5. Kerusakan Kompressor AC

Kompressor AC adalah komponen mobil yang mempunyai fungsi untuk membantu sirkulasi freon untuk menghasilkan udara yang dingin. Kerusakan pada bagian ini pada sering kali dikarenakan sirkulasinya yang terhambat hingga berakibat kurangnya oli kompressor. Jika komponen ini rusak, dingin pada AC mobil menjadi tidak maksimal.

Saat melakukan perbaikan kompressor di bengkel, setidaknya Anda harus merogoh dompet sekitar Rp1,5 juta sampai Rp6 juta-an. Harga tersebut juga tergantung pada jenis mobilnya dan kerusakan pada kompressornya.

Baca Juga :  Fitur Toyota Hiace Luxury Terbaru

Lakukanlah Perawatan dan Pengecekan Secara Rutin
Jangan bermalas-malasan untuk melakukan servis mobil Anda!

Biayanya memang terkadang terasa mahal. Namun dengan melakukan perawatan pada mobil, kerusakan fatal pun bisa dicegah. Merogoh dompet sampai nominal jutaan rupiah pun tidak perlu Anda lakukan.

Cholida

Baca juga konten kami di:
Tentangkita.co
Komentar:

Komentar menjadi tanggung jawab Anda sesuai UU ITE

Related Articles

Dapatkan Promo Paket Wisata Jogja dan juga Sewa Bus Jogja di HeppiTrip.com