Harga MobilMobilSpesifikasi Mobil

Spesifikasi Hyundai Creta Terbaru

Spesifikasi Hyundai Creta semakin dicari hingga saat ini. Ini karena, Creta yang diproduksi dari PT Hyundai Motor Indonesia (HMID) menjadi salah satu bagian yang menarik di segmen SUV. Creta merupakan mobil  jebolan Hyundai yang muncul di Indonesia dengan status CKD (Completely Knocked Down), yang produksinya bertempat di Karawang, Jawa Barat.

Creta di lengkapi dengan beragam fitur Hyundai SmartSense dan dukungan lain dari Hyundai BlueLink sebagai Conected Car Service dan My Own Creta.

Pada My Own Creta sendiri, pengguna bisa mengatur fitur dan tampilan yang diinginkan dan kebutuhan. Tersedia 10 paket fitur, di antaranya pilihan dua warna eksterior, tiga jenis radiator, dan DRL.

Pilihan-pillihan tersebut akan akan membuka jalan terhadap Sembilan ribu kombinasi yang terdapat pada Creta, sehingga para konsumen dapat memilih mobil sesuai kepribadiannya masing-masing.

Spesifikasi Hyundai Creta

instagram.com/hyundaisemarang_riohk

Mesin

Hyundai Creta dilengkapi dengan mesin canggih. Mesin ini berupa mesin Smartstream 1.5L yang dapat menghasilkan tenaga 113 hp pada 6.300 rpm dengan torsi maksimal 143,8 Nm pada 4.500 rpm.

Untuk menawarkan pengalaman berkendara yang lebih baik setiap penggunanya, ada empat mode yang bisa konsumen pilih yaitu Eco, Comfort, Smart, dan Sport.

Di samping itu, terdapat dua pilihan transmisi, yaitu manual 6 percepatan dan otomatis Intelligent Variable Transmission (IVT).

Spesifikasi Mesin Hyundai Creta
Kapasitas 1.497 cc
Jumlah silinder 4 silinder
Tenaga 113 hp @ 6.300 rpm
Torsi 143,8 Nm @ 4.500 rpm
Transmisi Manual 6 percepatan dan IVT

 

Eksterior

instagram.com/carraftaar

Eksterior Hyundai yang ada di Indonesia sangat berbeda dengan versi yang ada di India. Karena ini sudah menyesuaikan dengan selera konsumen di Indonesia.

Secara menyeluruh, Creta memiliki tampilan yang eye-catching, yang mampu menarik minat banyak konsumen baru.  

Pada bagian depan, terdapat keunikan berupa lampu Parametric Jewel Hidden-Type DRL yang memiliki kesan berbeda dengan mobil lainnya.

Baca Juga :  Awas Kena Tipu! Kenali Ciri Mobil Bekas Tabrakan

Lalu pada bagian samping, Nampak perpaduan warna two tone yang memberikan kesan lebih sporty. Dan untuk melengkapinya, Hyundai membekali dengan Diamond Cut Alloy Wheels dengan ukuran 17 inci.

Selanjutnya, terdapat dua garis dan lekuk pada bodi Creta yang membuatnya terlihat kokoh. Kesan stylish juga makin terasa karena ada  High Mounted Stop Lamp (HMSL) dan Boomerang-type Rear Light di bagian belakang.

Interior

instagram.com/hyundaicreta_id

Interior pada Creta sudah cukup modern dan trendy hanya sayangnya, material yang digunakan masih menggunakan kombinasi plastic. Terdapat dua warna interior yang bisa Anda pilih, yaitu Full Black untuk semua tipe dan Black/Cognac Two Tone tersedia mulai tipe Trend ke atas.

Selanjutnya, terdapat Full TFT LCD Meter Cluster 10,25 inci dengan tampilan digital yang bisa berguna sebagai akses ke berbagai pengaturan fitur kenyamanan. dan tak lupa pengaturan warna tampilan pada panel instrument cluster.

Laci dasbor pada Creta berguna untuk meletakan atau menjaga kesegaran makanan dan minuman, ini karena terdapat Cooled Glove Box. Nuansa sporty semakin terasa karena adanya setir berdesain D-Cut.

Creta juga terdapat layar Display Audio 8 Inci dengan beragam fitur yang bisa terhubung ke smartphone sebagai fitur hiburan. Ini juga dapat terhubung ke delapan unit speaker BOSE Premium Sound System.

Namun kekuranganya, pada layar hiburan tersebut tidak sepenuhnya bisa beroprasi dengn layar sentuh yang terdapat di Creta. Yang mana harus menggunakan tombol dan knop putar yang meninggalkan kesan kurang modern pada interior Creta.

Baca Juga :  8 Rekomendasi Mobil Listrik Cocok untuk Keluarga di 2023

Tidak perlu khawatir akan kenyamanan, Mobil Cetra ini terdapat Ventilated Seat, yaitu kursi yang bisa kita atur suhunya untuk memberikan kesejukan bagi para penumpang serta pengemudi. Terdapat panoramic sunroof menambah kesan lebih elegan dan premium pada mobil ini.

Fitur

Seperti yang tertera, di bagian depan Creta terdapat lampu DRL model parametric Jewel Hidden yang berfungsi memberi pencahayaan terang saat malam hari.

Lalu pada bagian belakang terdapat high mounted stop lamp yang berfungsi memberikan tanda bahwa mobil mengerem agar menghindari tabrakan dengan kendaraan lain di belakang.

Namun tidak hanya itu saja, ada juga fitur Hyundai Creta lainnya seperti cooled glove box, ambient mood lamp, dan panoramic sunroof.

Selain itu, dengan layar full TFT LCD meter cluster 10,25 inci yang tampilannya serba digital, dan head unit berukuran 8 inci dengan konektifitas smartphone.

Head unit ini hadir berbarengan dengan Hyundai Bluelink yang berfungsi sebagai connected car service. Yang bisa memungkinkan pengguna Creta mengetahui beragam informasi seperti kondisi mobilnya, hingga posisi parkir mobil.

Tidak hanya itu saja, terdapat juga fitur stolen vehicle notification & stolen vehicle tracking. Fitur ini akan berfungsi ketika ada kemungkinan pencurian yang nantinya akan memberi sinyal informasi ke smartphone pemilik untuk melacak posisi mobil.

Jika Creta hilang, pemilik dapat melaporkan atau meminta bantuan ke Call Center guna mematikan operasi mobil ini. Adapun fitur auto collision notification (ACN), SOS/Emergency assistance, dan roadside assistance yang bisa berfungsi saat keadaan darurat.

Baca Juga :  Spesifikasi dan Harga Toyota Fortuner Terbaru

Tak luput juga, terdapat fitur-fitur lainnya seperti geo-fence notification, speed notification, time-fence notification, valet mode, dan idling time notification.

Yang terdapat pada  Hyundai SmartSense lengkap dengan ragam sensor yang bisa berguna untuk membuat Creta semakin aman. Sistem ini berguna untuk memantau area sekitar mobil dan menjamin keamanan lebih dari potensi bahaya saat saat pemakaian.

Adapun fitur-fitur Hyundai SmartSense pada Creta, salah satunya yaitu Forward Collision-Avoidance Assist (FCA) sebagai system yang akan otomatis memberikan peringatan jika terjadi potensi tabrakan dari depan.

Jika dibutuhkan, mobil akan secara otomatis mengerem saat ada tabrakan yang kemungkinan terjadi dengan kendaraan lain maupun pejalan kaki.

Di samping itu, ada fitur Lane Keeping & Lane following Assist (LKA & LFA) pada tipe Prime. Fitur-fitur ini dapat membantu mobil agar tetap berada pada marka jalan melalui informasi visual dan audio. Dan juga dapat membantu mengembalikan posisi mobil dengan benar jika keluar jalur marka  yang seharusnya.

Ada juga, Blind-Spot Collision-Avoidance Assist (BCA) khusus tipe Prime dan Style yang berguna untuk memantau kendaraan lain yang berada di bagian belakang. Ini berguna untuk menghindari potensi tabrakan dengan mengaktifkan rem secara otomatis saat perlu menggunakannya.

namun tidak hanya itu saja, terdapat Rear Cross-Traffic Collision-Avoidance Assist (RCCA) pada tipe Trend, Style, dan Prime.

Fitur tersebut akan berfungsi saat mobil hendak melakukan parkir mundur, sensornya akan mendeteksi kendaraan lain yang berusaha mendekat dari arah kiri atau kanan belakang. Dan juga memberikan peringatan audio atau mengaktifkan funsi rem otomatis jika perlu.

 

Baca juga konten kami di:
Komentar:

Komentar menjadi tanggung jawab Anda sesuai UU ITE

Related Articles