Pesona Jalan Malioboro, Disini Bisa Ngapain Aja?

Malioboro merupakan nama sebuah jalan legendaris yang berada di pusat Kota Yogyakarta. Jalan Malioboro itu sendiri merupakan salah satu jalan dari tiga jalan di Kota Yogyakarta yang membentang dari Tugu Yogyakarta hingga ke perempatan Kantor Pos Yogyakarta.
Menurut sejarah nama Malioboro berasal dari bahasa sansekerta, malyabhara yang berarti karangan bunga. Adapula pendapat lain dari beberapa ahli yang berpendapat kata nama Malioboro berasal dari nama seorang kolonial Inggris yang bernama Marlborough, dimana ia pernah tinggal di Jogja pada tahun 1811- 1816 M.
Seakan tak pernah tidur, jalan Malioboro menjadi tempat yang selalu ramai baik siang maupun malam. Para wisatawan yang berkunjung ke Yogyakarta kurang afdhol jika tidak menyempatkan berjalan-jalan di kawasan ini. Apalagi untuk mengisi hari libur bersama keluarga terutama anak-anak. Karena tempat wisata di Yogyakarta ini tidak hanya sekedar menyuguhkan pernak pernik khas Yogyakarta tapi banyak hal lain yang bisa dilakukan ditempat ini. Salah satunya yaitu wisata edukasi bagi anak-anak dalam mengenal kebudayaan serta sejarah yang ada di Yogyakarta.
Komentar:
Komentar menjadi tanggung jawab Anda sesuai UU ITE