- Tips Bus Pariwisata
- Apr 29
Menjaga Performa Bus Pariwisata Dengan Perawatan yang Benar

Merawat kendaraan adalah hal yang sangat urgen. bukan saja karena berkaitan dengan performa, tampilan, dan kenyamanan dalam menggunakan kendaraan. Akan tetapi, lebih jauh dari itu, kondisi armada transportasi dapat sangat berpengaruh terhadap keamanan dan keselamatan selama dalam perjalanan.
Terlebih, armada transportasi bus pariwisata yang tentunya akan membawa banyak penumpang. Bila sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, bisa jadi yang menjadi korbannya tidak sedikit.
Menelisik dari hal itu, maka melakukan perawatan terhadap bus pariwisata merupakan keharusan yang harus dilakukan secara rutin dengan cara yang benar sehingga dapat menjamin keamanan dan kenyamanan dalam perjalanan.
Kali ini tim Genjos Holiday akan membahas seputar cara perawatan bus yang benar agar performanya tetap terjaga. Apa saja? Simak ulasan berikut:
Daftar Isi :
1. Memperhatikan Perawatan Interior dan Eksterior Bus
Perawatan bus pariwisata yang harus rutin Anda perhatikan adalah yang berterkaitan dengan kondisi interior serta eksterior bus. Anda harus membersihkannya secara berkala dan dengan cara-cara yang mudah. Anda bisa memanfaatkan sapu dan penghisap debu untuk membersihkannya.
Sementara itu, untuk bagian luar dapat Anda cuci dengan pembersih khusus kendaraan. Jangan lupa juga untuk memperbaiki cat-cat yang mengelupas atau tergores sehingga armada bus pariwisata akan tetap tampak bagus dan menarik.
2. Periksa Fungsi Semua Fasilitas Bus
Bus pariwisata memang kerap digunakan untuk perjalanan panjang dan jauh, fasilitas bus termasuk aspek penting dalam menentukan keamanan dan kenyamanan saat dalam perjalanan.
Oleh sebab itu, maka selalulah lakukan pengecekan serta perawatan pada semua fasilitas bus demi memastikan semua berfungsinya bekerja dengan baik.
• Kondisi reclining seats harus dapat digunakan dengan baik
• AC yang bekerja sesuai fungsinya yaitu mendinginkan ruangan
• Fasilitas hiburan seperti TV, DVD, dan karaoke dapat digunakan tanpa kendala
• Kondisi toilet yang tersedia, berfungsi sebagai mana harusnya
• Peralatan elektronik seperti dispenser, charger, router WiFi dapat berfungsi dengan normal.
• Tersedia barang-barang untuk kondisi darurat dan tersedia kotak P3K
3. Cek Kondisi Komponen Operasional Bus

Pengecekan terhadap kondisi komponen operasional bus sangatlah penting dilakukan. Sebab, hal itu berkaitan langsung dengan keselamatan penumpang. Apa saja yang perlu Anda cek?
• Cek kondisi mesin bus mulai dari yang paling sederhana seperti baut, mur, pastikanlah tidak terjadi kebocoran pada selang atau tempat bensin, oli atau air.
• Pengecekan terhadap kondisi rem sangatlah penting dilakukan. Mulai dari memeriksa kondisi kampas rem sampai pada fungsi sistem pengereman. Kerusakan rem yang blong dapat menjadi penyebab kecelakaan besar.
• Cek juga kondisi ban, pastikanlah kelayakannya. Sebab, ban juga dapat menjadi penyebab kecelakaan bila sudah tipis atau gundul.
• Periksa instalasi kelistrikan yang terpasang pada armada bus pariwisata. Termasuk di dalamnya adalah kondisi lampu untuk penerangan dan kabel-kabel yang terpasang. Jangan sampai terjadi konsleting yang berakibat timbulnya kebakaran. Kondisi lampu penerangan harus sangat Anda perhatikan, terutama pada perjalanan malam. Demikian juga kondisi lampu sen harus berfungsi dengan baik untuk meminimalisir terjadinya tabrakan.
• Lakukan pula pengecekan oli mesin secara berkala. Hal itu karena oli mesin sangatlah berpengaruh terhadap keamanan operasional mesin sehingga mesin dapat berfungsi dengan baik.
Layanan Transportasi Pariwisata Jogja
Berikut beberapa pilihan layanan transportasi untuk kebutuhan wisatawan di Jogja yang kami sediakan..

Sewa Bus Jogja
- Medium Bus
- Big Bus
- Bus SHD
- Elf Short
- Elf Long
- Hiace Commuter
- Hiace Premio

Sewa Mobil Jogja
- Avanza
- Innova
- Innova Reborn
- Alphard
- Vellfire
- Fortuner
- Dll
4. Harus Tanggap Dalam Menangani Berbagai Kerusakan Sekecil Apapun
Perawatan yang benar untuk bus pariwisata juga mencakup sikap tanggap dalam menangani beragam kerusakan sekecil apapun. Karena bila kerusakan itu dibiarkan, kerusakan tersebut dapat bertambah parah serta menimbulkan resiko yang lebih besar.
Setelah kerusakan tersebut ditemukan, segeralah lakukan perbaikan secepatnya. Atau Anda dapat menjadwalkannya bila harus diperbaiki secara besar-besaran sehingga armada bus pariwisata akan tetap terjaga performanya.
Genjos Holiday adalah perusahaan yang bergerak dibidang Tour & Travel di Yogyakarta. Kami melayani sewa mobil, bus dan paket wisata dengan harga yang terjangkau.
Related Posts

Tips-Tips Merawat Kabin Bus Pariwisata Sendiri
Tips Merawat Kabin Bus Pariwisata. Sering kali kita jumpai, pemilik bus yang begitu perhatian terhadap perawatan bodi bus kesayangannya, namun abai terhadap perawatan bagian interior busnya. Pasalnya, kondisi interior yang terawat dan bersih itu akan…
- Apr 30
Tips Aman Mengendarai Bus Pariwisata Saat Hujan
Tips Aman Mengendarai Bus Pariwisata. Tidak saja bencana alam, musim hujan juga bisa barbahaya di jalan raya. Hal itu terjadi karena jalan menjadi lebih licin, belum lagi lubang di jalan yang tak terlihat sebab tergenang…
- Apr 30

Kebiasaan-Kebiasaan yang Membuat Mesin Bus Pariwisata Cepat Rusak
Sering bepergian menggunakan Bus tentu akan membuat Anda jadi lebih peka dengan segala perubahan kondisi yang terjadi, khususnya pada performa mesin. Selain karena faktor usia, nyatanya gaya menyetir dan kebiasaan merawat Bus yang buruk juga…
- Apr 30
Dapat Berakibat Fatal! Ini dia Kesalahan Mengemudi Bus Pariwisata yang Masih Banyak Dilakukan
Dunia maya beberapa saat yang lalu diwarnai pro kontra mengenai larangan menyetir sambil mendengar musik atau merokok. Dikatakan, kedua aktivitas tadi bisa memecah konsentrasi saat sedang mengemudi sehinga bisa terjadi kesalahan berkendara yang mengakibatkan kecelakaan….
- Apr 29
Latest Post
Gili Sulat Lombok : Lokasi dan Harga Tiket Masuk
- Selasa, 26 April 2022 13:00 WIB
Tetebatu Village Lombok : Lokasi dan Harga Tiket Masuk
- Selasa, 26 April 2022 12:00 WIB
Benteng Pendhem Cilacap : Lokasi dan Harga Tiket Masuk
- Selasa, 26 April 2022 11:00 WIB
Kampung Laut Cilacap : Lokasi dan Harga Tiket Masuk
- Sabtu, 23 April 2022 17:00 WIB
Hutan Payau : Lokasi dan Harga Tiket Masuk
- Sabtu, 23 April 2022 15:00 WIB
Kahyangan Skyline Wonosobo : Lokasi dan Harga Tiket Masuk
- Sabtu, 23 April 2022 13:00 WIB
Embung Banjaroya Yogyakarta : Lokasi dan Harga Tiket Masuk
- Sabtu, 23 April 2022 12:00 WIB
Puncak Segoro : Lokasi dan Harga Tiket Masuk
- Sabtu, 23 April 2022 11:00 WIB
Museum Dirgantara : Lokasi dan Harga Tiket Masuk
- Sabtu, 23 April 2022 10:00 WIB
Watu Payung Turunan : Lokasi dan Harga Tiket Masuk
- Jumat, 22 April 2022 17:00 WIB